Polresta Palu Kerahkan 400 Personil Gabungan dalam Operasi Ketupat Tinombala

Kombes Pol Barliansyah. (Foto: ReferensiA.id)

Berita Keren | Menjelang pelaksanaan arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 1444 H, Polresta Palu akan melibatkan sebanyak 400 personil gabungan TNI-Polri, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, Jasa Raharja, dan instansi terkait lainnya.

Bacaan Lainnya

Ratusan personil tersebut akan tergabung dalam Operasi Ketupat Tinombala 2023.

Operasi Ketupat Tinombala ini akan tersebar ke-12 pos, yang terdiri dari beberapa titik diantaranya 5 pos pengamanan, 6 pos pelayanan, dan 1 pos terpadu.

Pos tersebut nantinya, akan berfokus meminimalisir terjadinya gangguan Kamseltibcar lalu lintas di wilayah hukum Polresta Palu, serta menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Palu Komisaris Besar Polisi Barliansyah saat dikonfirmasi wartawan menyebutkan, pihaknya akan mematangkan persiapannya di H-7 sebelum idul fitri 1444 H/2023 M mendatang.

“Kita usahakan H-7 Idul Fitri seluruh persiapan sudah benar-benar matang, mulai dari personel, mapping, pos pengamanan, maupun pelayanan dan sebagainya, guna mendukung pelaksanaan Operasi Ketupat Tinombala 2023,” katanya.

Mantan Dirsabara Polda Sulteng itu berharap, seluruh rangkaian dalam operasi tersebut dapat berjalan dengan lancar. Selain sebagai tanggung jawab, hal tersebut dapat menjadi suatu amal baik.

“Dalam operasi ketupat tinombala 2023 harapannya berjalan lancar, maka dari itu kami berharap seluruh personel yang terlibat dapat melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, sehingga tidak hanya sukses melainkan menjadi amal baik bagi kita semua,” harapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *