Parimo dan Banggai Jadi Perhatian Khusus Pengamanan Pemilu 2024

Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho usai menggelar apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 di Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Selasa (17/10/2023). (Foto: TribunPalu)

Berita Keren | Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho menyebut ada dua daerah yang menjadi perhatian khusus di Pemilu 2024.

Hal itu disampaikan usai menggelar apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024 di Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Selasa (17/10/2023).

Bacaan Lainnya

Adapun daerah yang menjadi perhatian khusus itu berada di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) dan Kabupaten Banggai.

“Karena dari segi jumlah pemilih, dua daerah ini cukup banyak,” ucap Irjen Pol Agus Nugroho.

Meski begitu, dari hasil pemetaan Indeks Kerawanan Pemilu (IKP), wilayah Polda Sulteng tidak masuk dalam kerawanan tinggi, sedang dan rendah.

Olehnya, pria kelahiran 14 Agustus 1969 tersebut berharap, Pemilu 2024 bisa berjalan dengan aman, damai, sejuk, jujur, adil dan berintegritas.

Total personel gabungan yang diturunkan dalam Operasi Mantap Brata 2023-2024 itu sebanyak 5.225 orang.

“Kami siap mengamankan Pemilu 2024,” pungkas jebolan Akpol 1991 itu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *